Upacara Penerimaan Siswa Baru dan MATSAMA Hari Pertama MTsN 1 NGAWI

MTsN 1 NGAWI
0



Senin (17/7/2023) secara resmi menjadi hari pertama bagi siswa baru kelas MTsN 1 NGAWI Tahun Ajaran 2023/2024. Selama tiga hari ke depan, para siswa akan mengikuti kegiatan Masa Taaruf Siswa Madrasah (MATSAMA). Kehadiran siswa baru pun mendapat sambutan hangat dari guru, pegawai, dan panitia MATSAMA.

Pukul 06.30 WIB kegiatan diawali dengan sholat Dhuha berjamaah . Selanjutnya, para siswa mengikuti upacara penerimaan siswa baru di halaman depan madrasah. Faiz Tribowo,S.Ag Kepala MTsN 1 NGAWI yang bertindak sebagai pembina upacara mengucapkan selamat dan memberikan motivasi.





Usai sambutan, secara simbolis Matsama dibuka dengan pengalungan tanda pengenal oleh Kepala madrasah kepada perwakilan siswa baru, dilanjutkan pemakaian oleh seluruh siswa secara langsung. Kegiatan Matsama yang dikemas santai dan menyenangkan mendapat respon antusias siswa yang begitu luar biasa.

Dalam masa taaruf ini siswa baru akan dikenalkan dengan hal-hal yang berkaitan edukasi, cara belajar di MTs yang tentu berbeda dengan ketika dulu siswa masih duduk di tingkat dasar. Kemandirian belajar yang menjadi bagian tak terpisahkan dalam membentuk sebuah generasi perlu dibiasakan pada periode waktu tertentu agar menjadi karakter dalam diri peserta didik. 





Posting Komentar

0Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !